Saturday, July 12, 2025
HomePemerintahPPK dan PPS Kecamatan Mandalajati Gelar Sosialisasi Pemilu Melalui Podcast

PPK dan PPS Kecamatan Mandalajati Gelar Sosialisasi Pemilu Melalui Podcast

BERITABANDUNG.id – Dalam rangka upaya mensukseskan seluruh tahapan Pemilu tahun 2024, KPU Kota Bandung melalui Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) Se-Kecamatan Mandalajati menggelar sosialisasi kepemiluan kepada masyarakat Kecamatan Mandalajati melalui Podcast, kegiatan  tersebut dikemas dalam bentuk live instagram dan juga penayangan melalui YouTobe PPK Kecamatan Mandalajati.

Menurut Yogi F Subaja. S.AP, selaku Divisi sosialisasi pendidikan pemilih & partisipasi masyarakat (Divisi Sosdiklih Parmas) Kecamatan Mandalajati. Program Podcast ini merupakan upaya dan inovasi dalam rangka sosialisasi sekaligus memberikan edukasi pemilu kepada seluruh masyarakat Mandalajati.

“Berlokasi di Youth Space Kecamatan Mandalajati Kota Bandung, Hingga saat ini Podcast PPK Kecamatan Mandalajati sudah tayang 3 Sesi, untuk Sesi 3 ini PPK Kecamatan Mandalajati mempersiapkan  temaMembaca dengan Kritis, Calon Pemilih Pintar dan juga menghadirkan narasumber Kang M. Ramdan dari DPK KNPI Kecamatan Mandalajati serta Kang Riandy Hidayat sebagai Penggiat Media Sosial,” Tutur Yogi.

Selanjutnya Yogi berharap. podcast ini sukses menjadi media advokasi, informasi, sosialisasi serta edukasi bagi masyarakat yang ingin mengetahui seluk beluk Pemilu tahun 2024.

Di tempat yang sama, PLT Camat Mandalajati yang juga Kepala Sekretariat PPK Mandalajati, Yati Sri Sumiati S.AP., MM mengapresiasi PPK dan PPS Se Kecamatan Mandalajati yang sudah membuat program podcast ini.

“Dengan adanya Podcast ini sungguh luar biasa, karena zaman canggih saat ini informasi bisa tersampaikan tanpa harus kita tatap muka. Terutama informasi kepemiluan yang harus tersampaikan kepada para pemilih muda pemula” katanya.

Yati mengatakan, Podcast ini merupakan salah satu media strategis dalam menginformasikan kepada masyarakat tentang pentingnya pemilu. Tidak hanya menyampaikan informasi kepemiluan tetapi diharapkan bisa juga menampung aspirasi masyarakat mengenai kepemiluan.

“Pemilu tidak hanya pertarungan antara partai politik, tetapi merupakan salah satu pesta masyarakat Indonesia.” terangnya.

Terakhir, Yati berharap dan mengajak kepada Warga Mandalajati untuk ikut berpastisipasi mensukseskan Pemilu tahun 2023.

 

Most Popular

Recent Comments

error: Mohon maaf konten diproteksi !!