BERITABANDUNG.id – BTS Meal, menu kolaborasi McDonald’s dan boyband BTS, resmi tersedia di Indonesia pada Rabu (9/6/2021) sejak pukul 11.00 siang. Antusiasme pembeli rupanya tak diantisipasi, ketika peluncuran menu ini diserbu banyak pembeli langsung, serta para pengendara ojek online.
Akibatnya terjadi kerumunan yang tak menghiraukan protokol kesehatan karena saling berhimpitan antar para peminat menu BTS Meal ini. Â Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandung bahkan sampai menyegel 2 gerai McDonald’s. Kedua gerai McD yang disegel adalah gerai yang berada di Buahbatu dan Cibiru.
Wali Kota Bandung Oded M Danial meminta aparat Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk menutup gerai restoran siap saji McDonald’s (McD) yang menimbulkan kerumunan.
“Saya kemarin perintahkan kepada Satpol PP itu harus ditindak, sanksinya ditutup,” kata Oded di saat meninjau vaksinasi yang digelar TNI-Polri di Sudirman Ballrom, Kota Bandung, Kamis (10/6/2021).
Ia belum memastikan berapa lama sanksi penutupan gerai McD tersebut. Menurutnya hal itu diserahkan ke pihak Satpol PP terkait lamanya penutupan tersebut.
“Selama berapa harinya itu di Satpol PP, dendanya juga sama,” sebutnya.
Seperti diberitakan pada Rabu (9/6), sejumlah gerai McD di Kota Bandung mengalami kerumunan para ojek online yang menerima pesanan untuk mengantarkan produk baru McD.
Akibat kerumunan itu, Satpol PP Kota Bandung melakukan penutupan terhadap tiga gerai McD yang berada di Buahbatu, Cibiru, dan Kopo. Selain penutupan, aparat Satpol PP gabungan bersama TNI-Polri juga melakukan pembubaran kepada kerumunan tersebut guna mencegah potensi kenaikan Covid-19.