Saturday, February 15, 2025
HomeMetro BandungPemkot Bandung Gelar Rapid Test Antigen Gratis

Pemkot Bandung Gelar Rapid Test Antigen Gratis

BERITABANDUNG.id – Saat ini masyarakat tengah menikmati libur Hari Raya Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 (Nataru), kendati dalam hantaman pandemi Covid-19.

Guna menekan laju penyebaran virus corona di Tanah Air, pemerintah pusat mengeluarkan kebijakan yakni memperketat aktivitas masyarakat di tengah libur Hari Raya Natal 2020 dan Tahun Baru 2021.

Sementara itu, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menggelar pemeriksaan rapid test antigen di tiga hotel yang berada di Kota Bandung, Jawa Barat, pemeriksaan tersebut menyasar pengunjung hotel.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung, Ahyani Raksanaga mengatakan, pemeriksaan rapid test antigen tersebut dilakukan di Hotel Aryaduta, Hotel Four Points, dan Hotel Best Western La Grande.

Dalam pemeriksaan rapid test antigen pada pengunjung tiga hotel tersebut, Dinkes Kota Bandung berkoordinasi dengan pihak Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar).

“Kalau untuk pelaku perjalanan kita sudah mulai di Terminal Leuwipanjang. Baik yang berangkat atau yang datang,” kata Ahyani di Bandung, Jawa Barat, Sabtu, 26 Desember 2020.

Lebih lanjut, dikatakan Ahyani, pemeriksaan tersebut dilakukan secara acak, baik kepada pendatang yang belum mengantongi surat bebas Covid-19 maupun pada yang sama sekali belum diperiksa.

Dalam kesempatan tersebut, Ahyani memastikan bahwa rapid test antigen tersebut diberikan secara cuma-cuma alias gratis.

“Kita secara acak. Kita juga perlu mengonfirmasi. Nanti akan kita evaluasi,” katanya menerangkan, seperti dilaporkan Antara.

Selain pada pengunjung hotel, pemeriksaan rapid test antigen gratis itu juga bakal digelar di sejumlah tempat wisata, hal tersebut menyusul dengan adanya aturan terkait kewajiban membawa hasil test antigen kepada tempat wisata.

“Para wisatawan harus menunjukkan hasil negatif rapid antigen 3×24 jam sebelum datang ke Kota Bandung,” ucapnya menjelaskan.

Lebih dari itu, meski pihaknya menyediakan rapid test antigen secara cuma-cuma, Ahyani meminta masyarakat Kota Bandung maupun luar kota untuk berpikir secara matang jika ingin bepergian ke tempat wisata.

Pasalnya, Kepala Dinkes Kota Bandung itu mengatakan, lonjakan kasus Covid-19 akhir-akhir ini salah satunya disebabkan oleh adanya mobilitas masyarakat yang tinggi usai libur panjang.

Oleh karenanya, Ahyani mengingatkan pada seluruh masyarakat agar terus menerapkan protokol kesehatan

“Waktu liburan Oktober saja, kita masih menyelesaikan kasus Covid-19 hasil liburan panjang itu sampai dengan sekarang,” katanya menegaskan.

Seperti diketahui, beberapa daerah di Indonesia mewajibkan pelaku perjalanan mengantongi hasil test antigen.

Bahkan, di beberapa wilayah, pelaku perjalanan yang tidak mengantongi hasil rapid test antigen dipukul mundur oleh petugas.***

Sumber : Pikiran Rakyat

Most Popular

Recent Comments