Wednesday, October 2, 2024
Ads
HomeNasionalRekomendasi Tempat Staycation Tersembunyi dengan Nuansa Swiss di Pangalengan Bikin Betah Nginep

Rekomendasi Tempat Staycation Tersembunyi dengan Nuansa Swiss di Pangalengan Bikin Betah Nginep

BERITABANDUNG,id – Rekomendasi tempat staycation tersembunyi di Pulosari, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, tempat ini menawarkan lebih dari sekadar pemandangan gunung ala Swiss.

Dibangun dengan segala kenyamanan yang dibutuhkan, mulai dari restoran lezat, spot foto yang Instagramable, wide deck dengan api unggun, hingga kamar mandi di dalam kamar, Cabinite ID menyajikan pengalaman menginap yang tak terlupakan.

Saat tiba di lokasi, kamu akan disambut oleh panorama memukau, dikelilingi oleh hutan pinus dan pegunungan hijau yang menyejukkan.

Udara segar khas pegunungan dan suasana yang tenang menjadikan Cabinite ID tempat yang sempurna untuk melepaskan penat dan merilekskan diri.

Dengan jumlah kamar yang terbatas, setiap kamar dihiasi dengan gaya klasik kayu bambu yang harmonis dengan alam sekitar.

Rekomendasi tempat staycation ini mematok harga penginapan di Cabinite ID bervariasi mulai dari Rp 1.200.000 hingga Rp 5.000.000 per malam, tergantung pada tipe kamar dan jadwal pemesanan.

Selain itu, tempat ini juga menawarkan berbagai wahana permainan seperti trekking ke kebun teh, rafting, paintball, hingga petualangan menelusuri area sekitar dengan naik jeep.

Tempat staycation Cabinite ID buka setiap hari selama 24 jam, dengan restoran yang beroperasi hingga pukul 20.00 WIB. Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi kamar, kunjungi akun Instagram Cabinite ID, @cabinite.id.

Rasakan pengalaman menginap yang luar biasa di Pangalengan dengan nuansa Swiss yang tak terlupakan ini!

Most Popular

Recent Comments