Tuesday, November 26, 2024
HomeKabar Kab BandungSMP Labschool UPI Cibiru bagikan Ratusan Sembako Untuk Yatim & Dhuafa

SMP Labschool UPI Cibiru bagikan Ratusan Sembako Untuk Yatim & Dhuafa

beritabandung.id – Cileunyi, SMP Labschool UPI sukses gelar semarak Ramadhan 1443 H di kampus SMP Labschool UPI, penutupan semarak ramadhan ini sukses dilaksanakan pada tanggal 22 April 2022 ini dihadiri oleh H. Sugianto, S.Pd, M.Si Ketua DPRD Kabupaten Bandung, Prof Dr. Asep Hery Hernawan, M.Pd (Direktur UPI kampus Cibiru), Dr. Prayoga Bestari, M.Si (Ketua KP2SL), Saeful Uyun Kepala Sekolah SMP Labschool UPI, para guru, tokoh masyarakat, para orangtua siswa dan siswa, serta anak yatim dan masyarakat sekitar yang memadati acara tersebut.

Menurut Saeful Uyun, S.Pd, M.Si selaku kepala sekolah SMP Lab School UPI Cibiru, menjelaskan kegiatan Semarak Ramadhan 1433 H terdiri dari bebarapa Lomba nuansa islami, Pembagian Paket Sembako Bagi masyarakat sekitar, Tabligh Akbar dan buka puasa bersama. kegiatan ini merupakan interpensi sekolah terhadap siswa dalam membina membentuk karakter relegius yang baik agar siswa bisa empati kepada kaum dhuafa, anak yatim piatu dan warga sekitar sekolah, Ujar Saepul Uyun.

Hadir dikegiatan tersebut H. Sugianto, S.Ag, M.Si selaku Ketua DPRD Kabupaten Bandung, mengungkapkan bahwa kegiatan semarak ramadhan 1433 H, bagian dari silaturahmi ramadhan dalam menyapa masyarakat untuk menampung aspirasi yang dapat ditindak lanjuti oleh DPRD Kabupaten Bandung, Menurut Sugianto, Sekolah ini bisa menjadi study banding bagi sekolah dan pihak penyelenggara sekolah lainnya, untuk mencontoh model program unggulan SMP Labschool UPI Cibiru, yang dibina Kampus UPI, pungkas Sugianto.

Most Popular

Recent Comments