BERITABANDUNG.id – Bertempat di UPTD Puskesmas Cisitu Kecamatan Cisitu Kabupaten Sumedang, telah dilangsungkan kegiatan Vaksinasi Covid-19 tahap 2 (Dua) untuk petugas pelayanan publik, Selasa (02/03/2021).
Turut dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut Kapolsek Cisitu IPTU Awang Munggardijaya bersama seluruh anggota Polsek Cisitu Plt Camat Cisitu Dadang Sundara, Sp bersama ASN Kecamatan Cisitu, Anggota TNI, Kepala Desa Se-Kecamatan Cisitu dan perangkat Desa se-Kecamatan Cisitu.
Sebelum menjalani vaksinasi, tim medis terlebih dahulu melakukan pemeriksaan terhadap kondisi semua peserta yang akan melaksanakan vaksinasi. seperti mengecek tekanan darah dan suhu tubuh.
Plt Camat Cisitu Dadang Sundara, Sp menyampaikn,” setelah selesainya vaksinasi ini, pihak Kecamatan akan terus mensosialisasikan terkait vaksinasi yang akan diberikan Pemerintah untuk masyarakat agar ketika pada saat ditentukannya vaksinasi untuk masyarakat, tidak terjadinya kendala dan masyarakat dapat memahami terkait sosialisasi tersebut,” ucap Dadang Ke awak media.
Kapolsek Cisitu IPTU Awang Munggardijaya, SH mengatakan” Alhamdulillah kegiatan Vaksin hari ini berjalan lancar di ikuti oleh unsur Forkopimcam dari kecamatan, koramil, Polsek dan di ikuti oleh para kepala Desa dan perangkatnya.
“Harapan kami dengan adanya program ini mendukung sekali terutama bagi yang belum di Vaksin karena ini juga merupakan program pemerintah untuk kemaslahatan terkait dengan pandemi Covid-19 yang belum ada akhirnya sampai kapan berakhir,” ucap Kapolsek.
Lebih lanjut, Kapolsek menuturkan,” Tapi kita harus tetap mempersiapkan diri terutama imunitas kita badan kita agar tetap terjaga jangan sampai tertular itu dari kesehatan dan untuk produktivitas setelah kita di imun di Vaksin tentunya kita harus lebih percaya diri lebih menjaga diri dan lebih produktif dalam kehidupan sehari hari,” ujarnya.
Sementara Itu, Kepala Puskesmas Cisitu Drg. Encep Dudun Saepudin menjelasakan,” Vaksin tahap ke 2 ini dilaksanakan untuk pelayanan publik dan lansia untuk yang sekarang di utamakan untuk pelayanan publik dari unsur Forkopimcam dari kecamatan, koramil, Polsek dan di ikuti oleh para kepala Desa dan perangkatnya.
“Untuk jumlah kuota Vaksinasi hari ini dari kepolisian 12 orang, dari koramil 6 orang, dari Kecamatan 9 orang, dan dari Desa 14 orang jadi total untuk keseluruhan jadi 40 orang yang di Vaksin hari ini.
“Dan untuk alur proses Vaksinasi proses nya ada 4 meja :
1. Meja pendaftaran / Registrasi
2. Meja skrining
3. Meja Vaksinasi
4. Meja Observasi
Maksud dari Observasi untuk menjaga hal hal yang tidak di inginkan masa Observasi minimal selama 30 menit.
“Mudah mudahan dengan Vaksinasi ini dapat mengurangi bencana global Virus Corona ini cepat berakhir dan saya harapkan dengan adanya Vaksinasi ini masyarakat juga ikut berpartisipasi untuk di vaksin,” tandasnya. (Red)