Foto : Humas DPPKB Kota Bandung
Foto : Humas DPPKB Kota Bandung

BERITABANDUNG.id – Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Bandung melaksanakan penguatan kerjasama sekolah kependudukan melalui sekolah formal dengan tujuan mengoptimalkan pembelajaran kependudukan kepada para siswa khususnya para siswa di Kota Bandung. Program sekolah kependudukan ini merupakan program langsung dari BKKBN dan dilaksanakan oleh DPPKB Kota Bandung.

Acara ini dihadiri sekaligus dibuka oleh Wakil Walikota Bandung Bapak H. Yana Mulyana, S.E di Hotel Grandia Kota Bandung. “Pemerintah Kota Bandung tentunya mengapresiasi kegiatan sekolah kependudukan, karena program pengendalian penduduk dan keluarga berencana di masa depan bergantung kepada generasi muda sekarang. Sekolah kependudukan yang dibawa oleh Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana ini hadir membawa visi misi pembangunan kependudukan di masa depan”,kata Pak Yana.

Penguatan kerjasama ini dilakukan dengan melaksanakan penandatanganan kerjasama antara Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana dengan Dinas Pendidikan Kota Bandung oleh Bapak Drs.H. Andri Darusman, M.Si dan Bapak Drs. Hikmat Ginanjar,M.Si. Penandatanganan kerjasama disaksikan oleh Sekretaris Dinas DPPKB, Bidang Pengendalian Penduduk DPPKB Kota Bandung dan para undangan.

Acara ini mengundang para Guru dan Kepala Sekolah se-Kota Bandung dan dilaksanakan dengan protokol kesehatan serta menghadirkan tiga orang narasumber diantaranya Koordinator Pengendalian Penduduk BKKBN Provinsi Jawa Barat, Salah seorang Guru penggagas Sekolah Kependudukan dan Ketua PW Forum Komunikasi IPS (FKGIPS) Jawa Barat.