Foto : BeritaBandung.id

BERITABANDUNG.id – Menuju pertandingan kedua Piala Menpora 2021, pelatih Persib Robert Alberts masih mengotak-atik siapa pemain yang akan ia turunkan di 11 pemain utama. Senin (29/3/2021) nanti Persib akan menghadapi Persita Tangerang di Stadion Maguwoharjo Sleman.

Faktor recovery menjadi sangat penting, Robert akan meninjau siapa saja pemain yang sudah kembali bugar usai pertandingan melawan Bali United lalu. Pelatih tentu tak akan memaksakan pemain yang tak siap 100 persen demi menghindari cedera.

“Pertandingan dengan intensitas tinggi (vs Bali United) kemarin. Hari ini kami memulai dengan latihan di gym dan sore harinya di lapangan. Kami akan melihat siapa yang bisa bermain, pertama-tama melihat siapa pemain yang sudah melakukan recovery sepenuhnya, bukan hanya soal cedera namun level asam laktat dan detak jantungnya,” papar Robert.

Piala Menpora adalah ajang persiapan pra musim. Bahkan sebenarnya mereka belum terlalu siap untuk pertandingan ini mengingat persiapan yang Persib mulai baru tiga pekan sejak 1 Maret. Robert tak ingin mengambil resiko yang bisa membuat pemain tubang dan lama melakukan pemulihan.

“Kami tidak ingin mengambil resiko dalam fase ini, di masa pramusim karena ini penting bagi semua orang untuk tahu jika terlalu dini memaksakan pemain, terlalu keras, mereka bisa tumbang dan waktu untuk pemulihannya menjadi lebih lama,” terang pelatih asal Belanda ini.

Persib lebih memprioritaskan kesiapan tim di kompetisi Liga 1. Penting untuk membangun kekuatan secara konstan bersama-sama. Robert baru akan menentukan daftar susunan pemain pada hari pertandingan.

“Sebagai tim kami membentuk kekuatan untuk liga jadi penting bagi pemain secara konstan ada di label yang sama untuk membangun kekuatannya. Jadi kami besok akan menentukan siapa yang akan bermain untuk bertanding Senin nanti,” sebutnya.