Tuesday, March 25, 2025
HomeKabar Kab BandungDPP Partai Golkar Resmi Mandatkan Nia Agustina Maju di Pilkada Kabupaten...

DPP Partai Golkar Resmi Mandatkan Nia Agustina Maju di Pilkada Kabupaten Bandung 2020

KAB. BANDUNG- Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar resmi berikan mandat kepada Hj. Kurnia Agustina Dadang Nasher untuk maju di Pilkada Bupati sebagai calon Bupati Kabupaten Bandung periodeĀ  2020-2024.

Hal ini terungkap dalam kegiatan Penyerahan Surat Keputusan DPP Partai Golkar Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada Tahun 2020 di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Minggu (12/7/2020).

Wanita yang akrab dipanggil Nia ini menerima Surat Keputusan Nomor: 089/DPP/GOLKAR/VII/2020 kepada yang bersngkutan langsung oleh Ketua DPP Golkar Airlangga Hartarto di Soreang kabupaten Bandung.

Sementara Usman Sayogi dalam surat keputusan itu disebut sebagai calon wakil Bupati kabupaten Bandung.

Dalam kesempatan itu, Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto menegaskan pilkada adalah jalan awal untuk memenangi pemilu.Ā 

Dia meminta kepada seluruh kader Partai Beringin bekerja keras mewujudkan kesuksesan Pilkada 2020.

“Prasyarat utama untuk menuju kemenangan pileg (pemilihan legislatif) adalah memenangi pilkada,” ungkap Airlangga.Ā 

dalam acara Penyerahan Surat Keputusan DPP Partai Golkar Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada Tahun 2020 di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Minggu (12/7/2020).

 

Most Popular

Recent Comments